DwiCORP.

0
LG Ingin Nexus 5 Disebut Nexus G
Nexus 5 telah dirilis awal bulan ini. Hasilnya pun cukup menjanjikan, hanya dalam waktu 27 menit sejak rilis di Google Play Store, Nexus 5 langsung sold out. Namun sebagian orang mungkin menganggap perangkat ini murni produksi Google sendiri. Tak heran, mengingat Google jarang sekali menyebut produsen yang membuat perangkat Nexus. 

Di Play Store, perangkat Nexus hanya dilabeli sebagai Nexus 5, 7 atau 10, tanpa mencantumkan nama manufaktur. Sementara dalam pemberitaan, perangkat kerap disebut Google Nexus 5 dan seterusnya. Hanya satu pengecualian, Samsung dengan Nexus S sebagai referensi untuk lini Samsung Galaxy S dan Samsung Galaxy Nexus. Lantas bagaimana dengan LG?

Menurut sebuah laporan terbaru, LG ternyata juga menginginkan sedikit branding dengan new Nexus 5. Surat kabar Korea, Chosun Ilbo melaporkan jika LG ingin perangkat Nexus 5 dijual sebagai Nexus G, referensi lini LG dari perangkat. Tentu hal ini beralasan, mengingat G digunakan pada lini perangkatnya, seperti Optimus G, G2, G Flex dan G Pad. 

Namun tampaknya ide ini tidak sepenuhnya mendapat sambutan dari Google. Tidak hanya menjadi referensi untuk perangkat LG, istilah “G” juga akan menjadi referensi bagi Google sendiri, seperti nama Moto G yang kemungkinan adalah referensi Google sendiri. Mungkin inilah yang membuat Google tidak menamai Nexus seperti yang diinginkan LG.

Posting Komentar Blogger

 
Top