Setelah meluncurkan wearable Google Glass, Google sepertinya akan menghadirkan inovasi terbarunya untuk robot. Saat ini belum diketahui inovasi apa yang akan digunakan untuk robot tapi belum lama ini Google mengumumkan telah membeli perusahaan robot Boston Dynamics. Google tidak menyebutkan berapa jumlah nominal yang dikeluarkan untuk akuisisi Boston Dynamics yang prosesnya dilakukan sejak 6 bulan lalu.
Di lain sisi, Boston Dynamics juga telah memiliki kontrak dengan Defence Advanced Research Projects Agency (DARPA) untuk pengambanga robot di bidang militer. Eksekutif Google, Andy Rubin, mengatakan bahwa Google tidak memiliki rencana untuk menjadi kontraktor militer bagi dirinya sendiri. Barangkali Google hanya ingin menghadirkan inovasi baru pada robot-robot berbentuk binatang yang saat ini sedang dikembangkan oleh Boston Dynamics.
Saat ini Boston Dynamics sudah mengembangkan berbagai robot berbentuk binatang yang ditujukan untuk kepentingan militer. Beberapa robot berbentuk binatang yang populer dari Boston Dynamics antara lain seperti BigDog yang bisa berfungsi sebagai kuda di medan pertempuran, Nano Hummingbird yang berfungsi untuk tugas pengintaian, LittleDog yang berfungsi untuk melakukan tugas mempelajari pergerakan musuh dari jarak dekat, RiSE dengan kemampuan memanjat dinding dan yang terbaru adalah WildCat yang mampu berlari lebih cepat dari manusia. Anda bisa melihat kemampuan WildCat melalui video di bawah ini:
Posting Komentar Blogger Facebook