Smartphone murah, rasanya tak ada yang bisa menolaknya. Ya, siapa yang tak menyukainya? Xiaomi sadar betul dengan hal ini dan berencana untuk merilis smartphone seharga $50 atau sekitar 600 ribuan saja.
Menurut Nikkei Asian Review, produsen asal China ini dikatakan tengah berupaya menghadirkan ponsel super murah untuk pasar Jepang di masa depan. Xiaomi sendiri memang cukup dikenal sebagai produsen high-end smartphone dengan harga terjangkau.
Pada tahun 2012 lalu, perusahaan berhasil menjual lebih dari 7 juta handset dan menghasilkan lebih dari $2 miliar pendapatan. Di tahun 2013, Xiaomi yelah menjual sekitar 19 juta smartphone. Dan tahun ini co-founder Lei Jun menargetkan 40 juta ponsel terjual.
Menurut Hugo Barra, mantan VP Android yang kini menjabat sebagai vice president for Xiaomi global, perusahaan menargetkan ekspansi pasar ke Asia Tenggara. Namun untuk smartphone murah ini Xiaomi baru mengkhususkannya untuk pasar Jepang. Penasaran? Pantau terus DarkBlogE untuk mengetahui kelanjutan beritanya!
Posting Komentar Blogger Facebook