Waspadalah, hacker mungkin akan mencuri akun Facebook Anda. Belum lama ini CNN melaporkan bahwa hacker telah mencuri sejumlah username dan password jejaring sosial terbesar di dunia, Facebook. Bukan hanya Facebook yang menjadi korban hacker tapi jejaring sosial lainnya seperti Twitter, YouTube, Gmail, Google+, Yahoo dan masih banyak lagi.
Para peneliti di perusahaan cybersecurity Trustwave mengatakan bahwa para hacker menggunakan virus untuk menangkap kredensial log-in dalam mencuri data. Setelah memperoleh data yang dikumpulkan selama lebih dari satu bulan, selanjutnya hacker mengirim username dan password ke sebuah server yang dikendalikan oleh para hacker. Hanya saja salah seorang juru bicara Trustwave, John Miller, mengungkapkan bahwa ia tidak mempunyai bukti bahwa para hacker telah mengakses akun yang dicuri, tapi hal itu sangat mungkin dilakukan.
Berdasarkan data yang berhasil dilacak oleh Trustwave ada sekitar 2 juta akun Facebook, Twitter dan banyak lagi yang lainnya yang telah dicuri username dan password-nya oleh para hacker. Berikut ini data yang berhasil dikumpulkan oleh Trustwave:
- 318.000 akun Facebook
- 70.000 akun Gmail, Google+ dan YouTube
- 60.000 akun Yahoo
- 22.000 akun Twitter
- 9.000 akun Odnoklassniki (jejaring sosial Rusia)
- 8.000 akun ADP (ADP mengatakan telah terhitung 2.400 akun dicuri hacker)
- 8.000 akun LinkedIn
Posting Komentar Blogger Facebook