DwiCORP.

0
Windows 9 akan Diungkap April Tahun Ini, Rilis April 2015?

Jika rumor terbukti benar, maka tak lama lagi kita akan dapat melihat Windows versi terbaru. Versi Windows baru dengan codename “Threshold” ini dilaporkan akan menghadirkan sejumlah perubahan besar dari Windows 8. Kabarnya Microsoft akan mengumumkannya bulan April mendatang dan merilisnya pada  April 2015.

Adapun sejumlah perubahan yang dihadirkan termasuk kembalinya Start Menu dan platform konvergensi meliputi Windows Phone dan Windows RT. Perusahaan juga mengembangkan sebuah toko aplikasi tunggal di Xbox, Windows Phone dan Windows.  Menurut Paul Thurott, Threshold kemungkinan akan disebut Windows 9, demi menghindari kegagalan Windows 8. 

Seperti yang mungkin Anda sadari, Windows 8 tidak begitu mendapatkan animo yang besar. Versi ini terbilang mengalami adopsi yang lambat, bahkan dengan hadirnya Windows 8.1. Menurut Thurott idak lebih dari 25 juta PC yang menginstal update ini. Dibandingkan dengan pendahulunya, Windows 7, adopsi Windows 8 masih tertinggal jauh.

Jika melihat kebiasaan sebelumnya, Microsoft akan merilis preview dari versi baru Windows pada BUILD conference yang digelar April tahun ini. Namun Thurott meyakini jika alih-alih memberikan preview full version dari Windows baru tahun ini, kemungkinan Microsoft akan merilis update sementara dengan label “Windows 8.1 Update 1” dan disertai dengan rilis Windows Phone 8.1.

Thurott juga yakin jika Windows 9 akan dirilis pada April tahun depan dengan major update yang mengembangkan dan membuat Modern UI menjadi lebih baik. So.. akankah prediksi ini terbukti?

Posting Komentar Blogger

 
Top